Labels

Tuesday, May 7, 2013

Buku "Meraih Berkah dan Pahala Melalui Internet"


Meraih Berkah dan Pahala Melalui Internet

Judul Buku          : Meraih Berkah dan Pahala Melalui Internet
Penulis                 : Rahmat
Penerbit              : PT Elex Media Komputindo
                             Kelompok Gramedia-Jakarta
Tahun                   : 2009
Tebal                    : 188 halaman


Maukah anda meraih berkah sekaligus pahala melalui internet ? Jika jawaban Anda Ya, maka Anda akan menemukan buku yang tepat. Sebuah panduan bagaimana menggunakan internet untuk meraih berkah dan pahala dari Allah swt.
Bagaimana bisa ? Tentu saja bisa, Interet hanyalah sebuah alat untuk memudahkan kita berkomunikasi. Dalam buku ini, Anda akan dipandu bagaimana menjalankan bisnis dengan menggunakan internet, mulai dari mindset, strategi, serta berbagai hal teknis.
Namun, bukan sembarang bisnis internet, sebab dalam buku ini Anda akan belajar bagaimana menjalankan bisnis inernet untuk mendapatkan rezeki yang barokah serta mendapatkan pahala pula. Tentu Anda mau. Betulkan?
Berikut adalah manfaat yang akan Anda dapatkan dari buku ini :
  •  Memahami bagaimana menjalankan bisnis internet secara islami, sehingga Anda terhindar dari salah jalan. 
  •  Bagaimana membangun fondasi dasar menjadi seorang pebisnis internet handal. 
  •  Mengetahui cara memasarkan dengan benar sehingga terhindar dari mitos-mitos pemasaran internet yang menyesatkan. Anda akan belajar mulai dari strategi sampai kepada hal teknis. 
  •  Seperti apakah produk yang islami? Produk yang bukan hanya mengalirkan uang ke saku Anda, tetapi juga pahalan. 
  • Bagaimana cara bertindak yang efektif dalam bisnis internet, sehingga waktu Anda tidak terbuang sis-sia. 
  •  Bagaimana cara memastikan memulai bisnis yang menguntungkan? Ini adalah cara mengurangi resiko gagal.
·         Langkah demi langkah yang akan memudahkan Anda memulai bisnis internet dengan benar dan menguntungkan serta barokah.
Buku ini bukan tentang uang dan internet belaka, namun menghubungkan aspek terpenting dalam hidup Anda yaitu agama dengan bisnis internet. Sehingga, bisnis internet pun bisa menjadi bagian dari ibadah dan jihad dalam bidang ekonomi serta salah satu upaya dalam pemberdayaan Umat.
Semoga resensi buku diatas bisa memberikan manfaat dan informasi yang dibutuhkan apabila berencana memebelinya. Meskipun bukan saya yang menjadi peresensinya, buku ini bagus sekali. Dengan penyampaian yang mudah dimengerti serta memeberikan bekal pula berupa tuntunan bisnis internet yang islami.
Salam Berbagi Manfaat !

0 comments:

Post a Comment